3 Jenis Kontras yang Akan Mengubah Foto Menjadi Lebih Keren
mrfdn.com - Ada 3 jenis kontras pada foto yang masih jarang diperhatikan bagi pemotret. Buat kita yang masih belajar memotret, alangkah baiknya kita mengenal 3 jenis kontras, dan memahami perbedaannya.
1. Texture Kontras
Yakni kontras antara bagian foto yang detail dengan bagian yang tidak detail (soft). Misalnya, antara langit biru polos dengan foreground yang detail, antara air laut yang dibuat blurry dengan bebatuan yang menjadi foreground nya.
2. Tone/Tonal Kontras
Kontras antara gelap dan terang. Tidak hanya berlaku untuk foto hitam putih, namun kalau kita pandai melatih mata untuk melihat hal itu kita bisa membuat sebuah foto yang bagus. Misalnya, antara bebatuan yang berwarna gelap dengan laut yang putih cerah.
3. Color/Warna Kontras
Seperti kontras antara warna hangat dengan warna dingin, antara hijau dengan merah. Bermain di warna juga bisa dilakukan dan merupakan suatu tantangan tersendiri.
Ketiga jenis kontras ini tidak selamanya harus ada dalam sebuah foto, namun jika ketiga hal ini bisa ada dalam foto yang kita buat, akan membuat foto kita tampak lebih keren.
Jika ingin membuat foto lebih stand out cobalah pertimbahkan ketiga hal tersebut.
Tips saya, terkadang membuat foto terlalu kontras akan membuat foto akan tidak bagus, maka dari itu sebelum memutuskan untuk memotret suatu objek cobalah pastikan dulu angel dan komposisi dari mana kita akan mengambil foto. Sebab jika kontras kita bagus, maka foto akan kelihatan stand out.
baca juga Panduan Lengkap Pengenalan Kamera SLR/DSLR Untuk Pemula