Tombol Analog Mobile Legend yang Keren

mrfdn author

Rafi

mrfdn - Kalau mau keren-kerenan main mobile legend, kamu bisa mencoba cara ini. Mengganti tombol analog di layar saat bermain.

Berdasarkan tutorial yang saya nonton di youtube, caranya sangat mudah, kita hanya perlu install aplikasi yang bernama analog controller tool.

Dan seketika kamu akan melihat tombol navigasi kamu berubah.

custom tombol analog untuk game mobile legend

Ada banyak pilihan tipe custom tombol analog yang disediakan. Ini akan membuat kamu makin asyik dalam memainkan game mobile legend.

Kamu bisa memilih berbagai macam tombol sesuai hero yang kamu gunakan.

Apa efek mengganti tombol analog di game mobile legend?

Apa bisa kena banned?

Jawabannya tidak. Aplikasi ini bukan aplikasi cheat. 

Tidak ada yang berubah dari permainan selain kamu sendiri yang merasakan dan melihatnya di layar hp kamu.

Aplikasi ini juga tidak berdampak pada permainan, seperti lag, atau lain-lain.

Aplikasi ini tentu sangat menyenangkan dan bakalan membuat kamu jadi anak ml banget.

Cara mengubah tombol analog mobile legend

  1. Download dan install aplikasi analog controller tool dari play store
  2. Download dan install aplikasi zarchiver
  3. Buka aplikasi analog controller tool
  4. Pilih download resources
  5. Berikan izin pada aplikasi melalui setting hp android kalian
  6. Halaman akan tampil dan menunjukkan resource dari media fire. Download file custom tombol yang diinginkan
  7. Buka aplikasi zarchiver lalu buka file resource yang sudah didownload tadi
  8. Salin folder analog controller ke internal hp » android
  9. Buka lagi aplikasi controller tool kemudian pilih jenis tombol analog mobile legend yang kamu inginkan
  10. Tekan use untuk mengaktifkan tombol pilihan kamu.
  11. Buka aplikasi mobile legends di hp kamu dan lihat sekarang tombol analog di sebelah kiri sudah berubah.

Tapi sayang saya tidak menemukan aplikasi Analog Controller Tool tersebut di play store

Mungkin aplikasi itu sudah di banned oleh google.

Padahal baru saja saya mau mencobanya. Biar lebih menjiwai hero mobile legends andalan ku. Eudora.
 

hero eudora

Yah, daripada pusing memikirkan itu, mending main mobile legends biasa saja. Toh tidak mempengaruhi skill dan rangking juga.

mrfdn author

Rafi

  • 15 year+ of Linux user.
  • 5 years+ blogger and web developer.

Jika artikel yang dibuatnya ternyata bermanfaat, support dengan cara

Baca juga