7 Cara Cepat Menang PUBG Mobile Mode Zombie

Tips bermain PUBG Mobile di zombie mode

mrfdn - Beberapa minggu yang lalu game pubg sudah merilis update terbaru yakni update versi 0.11.00. Banyak juga perubahan yang dimasukkan dalam game. Salah satu yang menarik adalah bermain dengan melawan musuh dan juga zombie atau zombie mode.

Update kali ini memberikan pengalaman berbeda memainkan pubg mobile. Saya sendiri belum pernah mendapatkan chichen dinner di game mode zombie ini.

Tapi kali ini saya punya tips bagi yang ingin bermain di mode zombie. Berikut adalah caranya.

1. Tembak langsung di kepala zombie

Darah zombie itu cukup banyak, susah dimatikan kalau hanya beberapa tembakan di badan. Supaya zombie cepat mati tembak langsung di kepalanya.

cara-cepat-membunuh-dan-menang-di-pubg-mobile-zombie-mode

tembak kepala zombie

2. Nemembak sambil berjalan

Di antara banyaknya zombie yang akan mengepung anda, anda harus berusaha menembak zombie sambil berjalan. Mereka akan mudah mati kalau terus ditembak. Dengan menembak sambil berjalan mundur ke samping kiri atau kanan, anda akan menjaga jarak kita dengan musuh dan zombie.

menembak zombie sambil berjalan

menembak sambil berjalan melawan zombie

Anda bisa berlatih menembak objek berjalan pada mode training. Lakukan settingan terhadap sensitivitas game pubg supaya tembakan tidak meleset.

Zombie akan banyak muncul setelah malam hari dalam game. Jadi siap-siap saja.

3. Gunakan senjata yang cepat ganti peluru

Di sini kita perlu waspada jarak dengan zombie jangan sampai terlalu dekat dengan kita. Sehingga bikin kita diserang olehnya. Selain itu zombie juga ada yang mengeluarkan ilmu seperti memuntahkan cairan hijau ke arah kita. Kalau mengenai kita bisa membuat darah berkurang banyak.

3. Gunakan sniper

Sniper di sini mudah didapatkan. Banyak di dalam rumah, juga bisa didapatkan saat telah membunuh zombie.

tembak zombie dengan sniper m24 atau awm

tembak zombie pakai sniper

Dengan menggunakan senjaga sniper seperti m24, atau awm maka anda bisa menembak musuh dan zombie dari jarak jauh. Dan tentu dengan damage yang lebih besar.

4. Maps kecil, buruan masuk ke zona aman

Pada mode zombie ini maps-nya dibuat lebih kecil. Di dalam maps terdapat 60 pemain yang akan bersaing untuk bisa chicken dinner. Kalau main solo anda akan melawan 59 orang. Kalau turun usahakan turun di atap rumah atau gedung. Supaya gampang membidik musuh yang berlari di bawah.

Tapi jangan sampai mendapatkan zona, karena zona sudah kecil pasti sakit kalau lari belakangan mengejar zona.

5. Kumpulkan darah dan dan minuman yang banyak

Ini sangat berguna. Di saat anda diserang/ dikepung oleh zombi anda bisa cepat melakukan recovery. Kumpulkan first aid kit, painkiller, energydrink dan adrenaline yang banyak untuk melawan musuh dan zombie.

kumpulkan darah sebanyak-banyaknya

Kehabisan darah diserang zombie pubg mobile

6. Utamakan membunuh lawan daripada membunuh zombie

Ini sangat perlu. Di sini anda tidak punya teman, kecuali anda main secara tim, kalau anda main solo maka hati-hati saja kalau mengira itu zombie padahal posisi musuh lebih dekat dari kita.

7. Gunakan headset

Anda harus merasakan betapa menegangkannya bermain dengan mode zombie ini. Memakai headset saat bermain game pubg di mode zombie terasa lebih realistis. Teriakan zombie terdengar di sekeliling kita.

Kadang bikin kaget kalau tiba-tiba muncul. Hiiii

Akhir kata

Itulah tips dan cara cepat menang di zombie mode pubg mobile. Screen shot layar itu diambil dari pemain pubg panda.

Selamat mencoba.

Custom ROM Terbaik Redmi 4x
Ditulis oleh pada Sunday, 3 March 2019
mrfdn author

Rafi

  • 15 year+ of Linux user.
  • 5 years+ blogger and web developer.

Jika artikel yang dibuatnya ternyata bermanfaat, support dengan cara

Baca juga

Apa itu Scrim PUBG Mobile?

Apa itu Scrim PUBG Mobile?

words min read
comments powered by Disqus