Salah Satu Cara Mencegah Virus Corona Covid19 pada Smartphone
mrfdn - Akhir-akhir ini sedang ramai berita wabah virus Corona atau Covid19. Virus ini sangat berbahaya. Awalnya muncul di China kemudian menyebar ke negara-negara sekitar seperti Korea Selatan. Bahkan sampai ke Barat seperti Italia, Spanyol, dan Prancis. Sedangkan negara-negara Asia seperti Philiphina dan Indonesia sampai merasakan dampaknya.
Saya yang tinggal di Indonesia merasa ngeri pasalnya situasi semakin menegangkan. Rumor di sosial media bahwa virus Covid-19 itu berbahaya sekali, ternyata benar. Kemarin di daerah saya tinggal ada orang yang meninggal karena virus itu.
Kabar berita yang saya dapatkan dia pulang dari ibadah umroh di Mekkah. Kemudian sepulang disini dia dirawat di rumah sakit karena ternyata positif terkena virus corona.
Setelah dia meninggal, tetangga membantu untuk memandikannya di rumahnya. Banyak orang yang bersentuhan langsung dengan mayat tersebut. Apa yang anda pikirkan sekarang? Mungkin hal itu juga yang saya pikirkan.
Setahui saya virus corona dapat menyebar melalui sentuhan, pernapasan, dan mata. Maka dari itu orang sangat berhati-hati dengan cara memasang masker, dan lebih sering mencuci tangan. Tetapi cara yang paling ampuh adalah tetap berdiam diri di rumah masing-masing.
Untuk mendapatkan nafkah, tidak semua orang bisa tinggal di rumah, ada yang harus kerja di luar untuk mendapatkan uang demi menghidupi keluarga. Saat beraktivitas pun kita banyak menggunakan hp smartphone untuk berkomunikasi dan bertemu dengan orang lain atau rekan bisnis.
Smartphone menjadi salah satu alat yang paling sering digenggam. Hampir semua orang di seluruh dunia memiliki smartphone, termasuk anda yang sedang membaca artikel ini meggunakan android maupun iphone.
Cara mencegah penyebaran virus Corona Covid19 di Smartphone
Tahukan anda bahwa rata-rata orang menyentuh layar hp lebih dari 2000 kali sehari. Nah, pasti di sana banyak sekali kuman dan bakteri. Belum lagi kalau hp ditempelkan ke wajah saat menerima telepon. Kebiasan-kebiasaan seperti ini dapat menjadikan hp menjadi semakin rentan terkena virus.
Cara terbaik untuk mencegah virus dari hp adalah membersihkan permukaannya. Caranya cukup mudah, gunakan saja kain microfiber kemudian basahi dengan air sabun lalu lap dengan perlahan. Jangan gunakan alcohol karena akan merusak layar hp.
Jika anda tidak punya kain microfiber, cukup gunakan tisu basah / tisu bayi atau tisu wajah.
Sering-sering menggunakan hand sanitiser, atau mencuci tangan supaya hp juga tidak jadi kotor karena bakteri.
Penyebaran virus corona ini sangat ganas, bahkan smartphone pun bisa terkena dampaknya. Kita sebaiknya berhati-hati dengan melakukan antisipasi sedini mungkin.
Semoga kita sehat selalu dan dijauhkan dari penyakit termasuk virus Corona aka Covid19 ini.