Cara Menggunakan Speed Mode Mobile Legends Supaya Tidak Lag Saat Bermain

mrfdn author

Rafi

mrfdn - Mungkin anda sudah mencari-cari cara untuk mengatasi lag pada mobile legends . Namun masih tetap mendapatkan hp anda lag terutama saat pertandingan berlangsung.

Mungkin trik tentang mengaktifkan speed mode ini sudah pernah anda baca. Namun anda masih mendapatkan hp anda lag. Sebenarnya begini cara menggunakannya.

Cara menggunakan speed mode mobile legends

Masuk ke setting mobile legends, geser ke bawah sampai melihat Pengaturan Jaringan » Speed Mode.

Jika speed mode anda aktif, silahkan dinonaktifkan. Begitupun sebaliknya, jika speed mode dalam keadaan off, silahkan diaktifkan.

Itu adalah cara menggunakan speed mode yang terbukti membuat game mobile legends terbaru saya terasa lancar.

Jika anda masih merasakan lag atau patah-patah saat bermain, silahkan mengecek hal berikut ini.

  1. Koneksi jaringan
  2. Settingan grafik
  3. Aplikasi yang berjalan selain game mobile legends

1. Koneksi jaringan

Biasanya cara saya mengatasi jaringan yang nge-lag mengaktifkan mode pesawat, sesaat sebelum bermain. Dengan begitu anda tidak akan menerima koneksi jaringan internet baik dari wifi maupun data seluler anda.

Aktifkan mode pesawat kurang lebih selama 5 detik saja kemudian nonaktifkan lagi.

Setelah itu anda koneksi jaringan internet anda akan tereset. Biasanya jika jaringan benar-benar stabil, maka ping akan terlihat hijau terus artinya bagus untuk bermain game.

Semakin kecil angka ping maka semakin bagus kualitas koneksi internet anda.

Faktor lain yang mempengaruhi bagus tidaknya jaringan anda adalah dari profider anda. Pastikan anda berada dalam area profider yang memiliki koneksi yang stabil.

Bahkan jika anda menggunakan wifi sekalipun bisa saja jaringan internet wifi itu tidak bisa diandalkan jika kualitas jaringan profidernya kurang baik.

Yang ada anda akan dibuat kesal selama bermain game.

2. Setting grafik

Untuk beberapa orang saja, anda harus memaklumi kalau hp yang anda gunakan adalah hp yang kurang tinggi speknya alias hp kentang. Jangan memaksa menggunakan grafik tinggi jika hp anda tidak bisa.

Silahkan turunkan kualitas grafiknya. Lalu bermain dengan lancar.

Kadang jika grafik terlalu tinggi malah membuat prosessor sulit untuk merender nya. Akhirnya lag dalam game pun terjadi.

3. Aplikasi yang berjalan di belakang

Sebelum memulai bermain game mobile legends, ada baiknya anda menutup semua aplikasi yang berjalan. Misalnya anda menutup aplikasi whatsapp, instagram, browser, dan lain sebagainya.

Aplikasi yang berjalan di belakang game juga akan mengganggu kelancaran game. Terlebih jika ram hp anda itu terbilang kecil. Maka yang ada aplikasi itu akan saling berbenturan untuk berjalan.

Baca juga :: Cara mengatasi suara mobile legends yang hilang

Akhir kata

Sepertinya artikel ini sedikit banyak membahas tentang cara supaya tidak lag bermain mobile legends. Ya sebenarnya faktor utamanya bukan hanya tetang cara setting speed mode tersebut.

Namun bagaimana koneksi jaringan dan settingan hp anda sangat mempengaruhi kelancaran bermain game mobile legends.

Yang harus diingat bahwa untuk bermain mobile legends dengan lancar, faktor utamanya adalah koneksi jaringan internet yang stabil. Itu.

mrfdn author

Rafi

  • 15 year+ of Linux user.
  • 5 years+ blogger and web developer.

Jika artikel yang dibuatnya ternyata bermanfaat, support dengan cara

Baca juga

comments powered by Disqus