Cara Setting Dolby Atmos Samsung Galaxy A Series untuk Mendapatkan Efek Suara yang Bagus
Cara mendapatkan suara yang jernih dan 3 dimensi dengan fitur Dolby Atmos bawaan hp Samsung Galaxy A series
mrfdn - Pernahkan anda mendengarkan musik yang begitu live melalui hp anda? Jika iya, mungkin itu adalah efek dari penggunaan Dolby Atmos. Jika belum pernah, mungkin Dolby Atmos tidak terpasang di smartphone anda, karena memang tidak mendukung.
Apa itu Dolby Atmos?
Dolby Atmos adalah teknologi surround sound yang membawakan pengalaman mendengarkan audio sinematik 3D.
Hp terbaru jaman sekarang sudah banyak yang menyematkan fitur ini karena akan membuat suara terdengar lebih live, seperti berada di tengah konser. Tetapi efek ini harus didengarkan menggunakan headset/headphone.
Dengan headphone yang bagus maka efek 3 dimensi tersebut akan terasa lebih live lagi.
Jika anda menggunakan hp smartphone Samsung terbaru, maka software Dolby Atmos sudah disematkan pada bawaan hp tersebut.
Hp Samsung terbaru yang sudah menggunakan fitur dolby atmos biasanya hp kelas menengah ke atas seperti Samsung A50, A30, A70, S8, S9, S10, S11 dan lain sebagainya.
Kelebihan dan kekurangan menggunakan fitur Dolby atmos di hp Samsung
- Efek suara jadi lebih lebar
- Menonton video di youtube bisa lebih live
- Jika rekaman suara kurang bagus maka hasilnya tidak akan maksimal, terdengar seperti dibuat-buat.
- Terkadang menonaktifkannya lebih baik
Cara mengaktifkan dan setting Dolby Atmos di hp Samsung untuk mendapatkan suara sinematik
1. Pasang headset terlebih dahulu ke hp Samsung kemudian sambil putar lagu favorit anda di latar belakang, misalnya dengan menggunakan Youtube Music , Spotify, dan lain-lain.
2. Masuk ke menu Setting
2. Tekan Sound and Vibration » Advanced sound setting » Sound quality and effects
3. Tekan Dolby Atmos » Pilih On untuk mengaktifkan Dolby Atmos
4. Terdapat 4 mode, yaitu Auto, Movie, Music, dan Voice. Silahkan pilih yang mana ingin anda maksimalkan efek Dolby atmos nya.
5. Selesai
Akhir kata
Fitur Dolby Atmos akan maksimal efeknya jika menggukan headset yang bagus juga.
Sedangkan musik yang didengarkan juga mungkin tidak semuanya dipukul rata akan terdengar bagus. Misalnya musik RNB atau music DJ yang memiliki jedak jeduk yang banyak, maka saya pikir Dolby atmos sebaiknya dinonaktifkan saja.
Karena musik seperti itu buat apa suara bass nya dibuat lebar, kan!
Setelah mengaktifkan Dolby atmos apakah anda mendengarkan suara yang berbeda dari sebelumnya. Apakah anda suka atau tidak?
Silahkan tentukan pilihan anda apakah ingin menggunakan fitur Dolby Atmos atau tidak.