Yakin Mau Beli HP Oppo Reno?
Spek dan review singkat HP Oppo Reno yang punya kamera segitiga
mrfdn - Mungkin anda sering melihat iklan hp Oppo Reno ini di tv. Hp yang katanya punya hasil kamera yang sangat bagus.
Dengan fitur 10x optical zoom dan 48 megapixel, mampu menghasilkan foto yang lebih jernih dari pendahulunya.
Namun apa sih keunggulan utama dari hp terbaru ini?
Oppo Reno - Youtube K2 Gadget
Mari kita lihat dulu spek bawaannya
Oppo Reno memiliki 2 tipe yaitu Oppo Reno biasa dan Oppo Reno 10x zoom
Perbedaan antar keduanya terletak dari ukuran layar, body, bobot, prosesor, ram, storage, kamera, baterai, jack, sim, sensor, dan harga.
Mari kita bahas satu per satu
1. Layar Oppo Reno
Kedua layar Oppo Reno menggunakan layar amoled. Namun untuk Oppo Reno ukurannya hanya 6.4 inch, sedangkan untuk Oppo Reno 10x zoom berikuran 6.6 inch.
Layar tersebut juga memiliki resolusi yang sama yaitu full hd+ 1080x2340px dengan rasio 19.5:9.
Kedua hp ini tidak dibekali notch, jadi bagi kamu yang suka hp ber-notch, mungkin ini bukan hp yang layak.
Kedua tipe sudah dibekali pelindung layar corning gorilla glass 6.
2. Dimensi, bobot dan body Oppo Reno
Dimensi body dan bobot kedua hp ini hanya beda tipis. Untuk Oppo Reno dimensinya 156,6 x 74,3 x 9 mm dengan berat 185 gr, sedangkan yang 10x zoom sedikit lebih besar yaitu 162 x 77,2 x 9,3 mm dengan berat 210 gr.
Cukup berat untuk ukuran phablet.
Body dibalut dengan kesan mate. Jadi anda tidak perlu takut kotor kalau kena sidik jari. Tidak akan menempel.
Terdapat bulatan kecil di bagian belakang. Fungsinya untuk mencegah kamera terbentur benda kasar saat diletakkan di atas meja.
Bagian belakang Oppo Reno
Kalau di GMS Arena varian warna Oppo Reno ada ocean green, jet black, nebula purple, pink mist, coral orange, inspiration edition, sedangkan reno 10x zoom punya ocean green (fog sea green), jet black (extreme night black), mist pink.
Sedangkan di Situs resmi Oppo hanya menyebutkan 2 warna saja yaitu Ocean Green, dan Jet Black saja.
3. Processor dan GPU Oppo Reno
Prosesor yang ditanam berbeda. Untuk Oppo Reno dibekali snapdragon 710 sedangkan saudaranya ditanamkan snapdragon 855. Yang mana ini adalah chipset snapdragon yang paling handal dan paling kencang saat ini.
Bagaimana tidak, snapdragon 855 punya kecepatan sampai 2.42 hgz di tiap core nya.
Kalau dipakai main PUBG mah pasti kuenceng banget.
Bicara mengenai procesor, tidak lepas kaitannya dengan gpu atau grafik processing unit. Pada reno dibekali adreno 616, sedangkan si 10x zoom punya spek grafik adreno 612.
4. Ram dan storage Oppo Reno
Kedua hp ini dibekali ram yang sangat tinggi. Ada 2 pilihan konfigurasi yaitu 6/128 gb, 6/256, atau 8/128 dan 8/256.
Dengan ram segitu pasti kebutuhan sosmed, game berat, atau multi tasking akan lebih efisien dan lancar.
Media penyimpanan yang ditanam dalam Oppo Reno minimal 256 gb. Mau isi file apa saja sebanyak itu?
Mau main game, foto-foto, download film. Mungkin kita tidak butuh lagi pakai slot sd card.
Meski begitu, untuk varian Oppo Reno 10x zoom masih terdapat slot micro sd yang bisa dipasang secara hibrid.
Maksudnya, mau pilih pasang 2 sim card atau pakai 1 sim dengan 1 memori micro sd. Keren yah..
5. Kamera Oppo Reno
Oppo Reno diperkenalkan dengan teknologi lensa kamera. Pada bagian belakang anda akan melihat 3 susun kamera (hanya varian 10x zoom).
Dari atas, ada kamera yang bisa dipakai untuk mengambil gambar 48 mega pixel dengan bukaan f/1.7.
Untuk Oppo Reno di bagian tengah, kameranya dipasang 5 megapixel dengan bukaan 2.4 mega pixel. Sedangkan varian reno 10x zoom dibekali kamera 13 mp yang bisa memotret sampai 10x zoom secara hybrid dengan bukaan f/3.0.
Sedangkan bagian bawah terdapat kamera 8 megapixel dengan bukaan f/2.2 ultra wide. Ini hanya terdapat pada varian reno 10x zoom.
Jadi Oppo Reno hanya ada 2 kameranya di belakang, sedangkan Oppo Reno 10x zoom punya 3 kamera.
Untuk kamera depan beresolusi 16 megapixel. Dan uniknya kameranya dibuat pop up.
Kamera selfie popup Oppo Reno - Youtube Tekno Kompascom
Saat ingin berselfie dengan kemera depan, kameranya akan muncul dari bagian atas, membentuk segitiga. Tidak seperti hp kebanyakan yang pop up dengan kamera kotak.
Inilah sebabnya reno tidak menanamkan notch pada layarnya.
Kameranya sendiri terdapat 6 mode yaitu mode malam, pano, pakar, timing, slo-mo dan google lens.
Cuma Oppo yang kasi fitur zoom kamera sampai 10 kali.
Coba lihat sample dari channel Youtube K2 Gadget di bawah ini, wide, normal, 2x, 5x, 10x, 60x.
Hasil kamera Oppo Reno - Wide, Normal, 2x zoom
Hasil kamera Oppo Reno - 5x, 10x, 60x zoom.
6. Port dan jack
Kedua hp dibekali dengan port usb type-c. Sedangkan untuk jack audio 3.5 hanya ada pada seri versi reno biasa.
7. Sim
Reno biasa hanya bisa dual sim dengan koneksi 4g on. Sedangkan reno 10x zoom hybrid, seperti yang saya jelaskan di atas tadi.
8. Sensor
Anda mungkin tidak akan melihat fingerprint secara fisik. Fingerprint reno ditanam pada bagian depan layar.
Istilahnya in-display fingerprint scanner.
9. Os Oppo Reno
Seperti biasa semua versi oppo dibekali dengan operation system yang hanya ada di hp oppo yaitu color os.
Saat ini color os sudah berada pada versi 6.0 yang berjalan pada android 9.0 pie.
10. Baterai
Untuk hp ini untuk Oppo Reno dibekali baterai berkapasitas 3765 mah, sedangkan reno 10x zoom punya 4065 mah.
Keduanya sudah bisa fast charging. Jadi tidak perlu khawatir kalau kehabisan baterai. Selain ukurannya yang cukup besar, saat dicharge pun lumayan cepat.
11. Harga
Dari perbedaan di atas, pasti anda sudah bisa menebak bahwa reno 10x zoom punya harga yang lebih mahal ketimbang saudaranya.
Untuk reno bisa dibanderol dengan harga sekitar Rp. 8.000.000. Sedangkan reno 10x zoom berada di kisaran harga 13 juta.
Beda 5 juta, jauh sekali.
Kesimpulan
Oppo Reno merupakan hp variant terbaru oppo yang bisa dikategorikan hp flagship. Dengan serangkaian fitur terbaru dan canggih ini saya pikir memang cocok dijadikan sebagai hp flagship.
Dengan fitur zoom ini, Oppo seakan tidak mau kalah sama Huawei P30 dan Redmi K20 yang lebih dulu membuat handphone serupa.
Kebutuhan fotografi dalam ponsel memang salah satu hal yang patut dipertimbangkan.
Selfie menggunakan Oppo Reno
Oppo juga sudah sangat terkenal di kalangan cewek-cewek. Bagaimana tidak, kalau mendengar kata oppo saja, pasti yang terlintas adalah kameranya.
Katanya kalau pakai oppo foto selfie bisa menjadi lebih cantik.
Namun dengan harga segitu bagi sebagian orang pasti akan pikir-pikir dulu sebelum membelinya. Memang benar istilah harga selalu berbanding lurus dengan kualitas.
Sekian.
Karena belum sempat beli hp-nya, foto saya ambil menggunakan screen shot layar. Kalau ada yang keberatan fotonya ditampilkan pada artikel ini, silahkan koment di bawah untuk saya hapus. :)