Tutorial GIT secara singkat | init-add-commit-push

mrfdn.com - Beberapa tahun lalu, saya pernah berada di titik bingung—mau mulai pakai Git, tapi rasanya ribet banget! Saat itu, saya cuma tahu Git itu version control buat kode, tapi gimana cara pakenya? Sampai akhirnya, saya nekat coba langkah-langkah dasar ini, dan serius deh, hidup jadi lebih mudah. Kalau kamu pemula, ini panduan singkat dan padat tentang Git. Baca juga cheat sheet Git lengkap Daftar Isi Apa Itu Git dan Kenapa Perlu Digunakan? Install Git Tutorial git step by step Cara mendapatkan password token github Cara menjalankan git push tanpa mengetik username dan password token github secara manual Membuat branch baru berdasarkan branch yang sudah ada Menggabungkan 2 branch dengan git merge Mengatasi masalah / error git Mengatasi tidak bisa push di repository github ! [rejected] main -> main (fetch first) Mengatasi tidak bisa push ke repository ! [rejected] main -> main (non-fast-forward) Mengatasi OpenSSH Authentication Passphrase Request saat hendak melakukan git push Membatalkan git add sebelum commit Menghapus file / folder dari github, bukan di local Menghapus branch yang ada di repo tapi tidak ada di local Apa Itu Git dan Kenapa Perlu Digunakan? Git adalah version control system yang bantu kamu melacak perubahan kode. Intinya? Kamu bisa: ...

March 24, 2022 · 8 min · Rafi

Belajar Konfigurasi Terminal Xterm

mrfdn.com - Xterm mungkin secara otomatis ada di system anda jika anda menginstall package Xorg bukan xorg-minimal di FreeBSD atau linux. Kali ini saya ingin menjalankan Xterm terminal emulator. Alasan utamanya adalah karena Xterm langsung kompatible digunakan saat login ssh sebuah server. Kendalanya saat login ssh pakai terminal di desktop saya (saat ini pakai Kitty), tidak bisa menggunakan backspace/menghapus perintah yang salah tulis. Sebenarnya ada konfigurasinya di os server yang digunakan, tetapi malas untuk melakukan konfigurasinya lagi. Maka dari itu akan lebih mudah jika menggunakan Xterm saja. ...

March 23, 2022 · 2 min · Rafi

Tutorial Custom ZSH tanpa Oh My ZSH

mrfdn.com - Saya yakin banyak di antara kita yang menggunakan ohmyzsh untuk mempercantik terminal. Tapi tahukah anda juga bisa melakukan konfigurasi secara manual. Sehingga tampilan shell zsh sama kerennya. Hal yang saya butuhkan tampil di ZSH adalah : Direktory / folder yang berwarna Prompt yang menujukkan dimana lokasi pwd kita saat ini Autosuggestion perintah Auto complete perintah History perintah yang pernah dilakukan Syntax highlight pada perintah yang diinput Ternyata hal di atas bisa dilakukan tanpa install oh my zsh. Kita hanya perlu edit file .zshrc. Berikut penjelasanya : ...

March 22, 2022 · 2 min · Rafi

Menggunakan Perintah Sed dan Grep di Terminal

mrfdn.com - Hari ini saya belajar tentang cara menggunakan perintah sed dan grep untuk mengganti text tertentu pada beberapa file sekaligus. Perintah sed adalah perintah regular expression yang mana penggunaannya lebih advance dibandingkan perintah linux pada umumnya. Jadi saya memiliki ratusan file artikel dalam format markdown .md. Kemudian saya ingin menghapus beberapa text tertentu sekaligus. Sebenarnya cara ini juga bisa dilakukan dengan mudah menggunakan text editor VSCODE atau lainnya, tapi akan terasa lebih fun jika dilakukan di Terminal. ...

March 22, 2022 · 2 min · Rafi

Konfigurasi Beberapa Situs di VPS dengan Panel EasyEngine

mrfdn.com - Saya mencoba memasang beberapa situs pada VPS yang terpasang panel EasyEngine. Di antaranya terdapat 3 situs dengan Wordpress dan 1 Static site. Sebelumnya aman-aman saja ketika menjalankan situs wordpress. Kemudian keanehan/error terjadi ketika saya mendeploy 1 static site yang dibuat menggunakan Hugo. Beberapa error seperti : Error 501 Semua home situs berubah menjadi home static site yang saya buat Error setelah update system vps Situs Wordpress tidak bisa dipasangkan SSL Lets Encrypt langsung dari Panel EasyEngine, dan tidak ada cara lain selain menggunakan fitur SSL CloudFlare atau sejenisnya. Situs tidak bisa diakses. Pengaturan yang saya lakukan ketika mendapatkan error ini adalah ...

March 19, 2022 · 2 min · Rafi

Setting SSH Keygen untuk Login SSH Server VPS Tanpa Password

mrfdn.com - Karena lagi sering bolak-balik di VPS Server menggunakan laptop, saya merasa sulit ketika harus selalu mengetikkan/copy paste password ssh untuk login VPS. Jadi saya memutuskan untuk memasang SSH Keygen saja. Konsepnya adalah device/laptop yang memiliki id khusus untuk masuk ke VPS akan otomatis terkonfirmasi untuk login tanpa perlu mengetikkan password lagi. Tanpa berlama-lama begini cara setting ssh keygen. Buka terminal system linux di laptop anda. Ketik cd untuk memastikan anda berada di home Ketik ssh-keygen -t rsa untuk membuat ssh keygen anda Akan muncul pertanyaan untuk membuat nama file keygen yang anda inginkan. Ketik nama file spesifik yang diinginkan, atau jika tidak mengetikkannya anda akan mendapatkan nama otomatis bernama id_rsa.pub dan id_rsa pada directory ~/.ssh/. Ketik perintah ls untuk melihat kedua file tersebut. Kita sudah memiliki 2 file, simpan file tersebut. Jangan sampai hilang atau diketahui orang. Dan sekarang kita pasang file tersebut di VPS, ...

March 19, 2022 · 3 min · Rafi

Cara Backup MySQL Database Wordpress EasyEngine

mrfdn.com - Menggunakan EasyEngine tidak sama seperti menggunakan linux server pada umumnya. Situs yang tersimpan di EasyEngine tidak berada di /var/www/html, tetapi disimpan di dalam Docker yaitu di /opt/easyengine/sites/situsanda.com. Begitu juga ketika menginstall Wordpress di EasyEngine. Database mysql nya tidak bisa diinstall langsung melalui perintah mysqldump. Database Wordpress Easyengine bisa diakses dengan cara berikut. Pertama masuk ke Docker shell. ee shell namasitus.com Atau bisa juga masuk ke direktory situs anda yang ada di /opt/easyengine/sites/namasitus.com kemudian ketik ee shell ...

March 14, 2022 · 1 min · Rafi

Cara Menggunakan Rclone untuk Backup File dari DropBox

mrfdn.com - Jika anda memiliki banyak file dan ingin menyimpannya di Dropbox, anda bisa menggunakan Rclone sehingga bisa diakses dimanapun. Aplikasi ini akan membantu untuk menghubungkan Anda dengan akun Dropbox anda. Selain Dropbox, Rclone juga bisa digunakan untuk menghubungkan anda dengan berbagai online storage lainnya seperti Google Drive, Amazon, dan lain sebagainya. Cara install dan menggunakan Rclone Pertama install Rclone dan Rclone Browser terlebih dahulu. doas pkg install rclone rclone-browser Rclone-browser digunakan untuk melakukan browsing data/file di akun online storage anda nanti. ...

March 6, 2022 · 2 min · Rafi

Menjalankan dan Membuat Konfigurasi Conky Sendiri

mrfdn.com - Conky adalah software yang akan menampilkan semacam widget pada desktop Linux / Unix anda. Ini bisa anda gunakan jika ingin mendapatkan lebih banyak informasi system. Atau bagi anda yang tidak ingin menampilkan banyak informasi pada Status DWM (SLStatus, DWMBlocks, dll). Tampilannya kira-kira seperti ini di desktop. Widget conky ini hanya akan menampilkan informasi saja, anda tidak bisa mengklik apapun di sana. Cara install Conky doas pkg install conky Menjalankan Conky Setelah diinstall jalankan conky dengan perintah : ...

March 6, 2022 · 3 min · Rafi

Menggunakan DOAS dari pada SUDO di FreeBSD

mrfdn.com - doas merupakan salah satu perintah yang bisa digunakan untuk membuat user bisa mengeksekusi perintah yang dilakukan oleh root. Aplikasi ini awalnya dibuat oleh developer OpenBSD, dan siring waktu bisa juga digunakan di Linux. Mengaktifkan doas ini bisa dilakukan setelah install FreeBSD pertama kali. TLDR : DOAS sama seperti SUDO, hanya saja berbeda di konfigurasi saja. Saya mencoba menggunakan perintah doas pada FreeBSD, setelah sebelumnya hanya mengguakan sudo. Install doas dengan perintah ...

February 25, 2022 · 1 min · Rafi