7 Pertanyaan Seputar SSD yang Sering Ditanyakan Newbie
Pertanyaan seputar ssd yang anda harus tahu
mrfdn - Apakah anda pernah masuk ke forum yang membahas hardware dan software komputer? Forum-forum seperti ini mungkin ramai sekali dijumpai di facebook atau kaskus.
Nah, di antara forum-forum tersebut, ada saja orang yang mengaku sebagai newbie yang menanyakan beberapa hal seputar ssd.
Untuk menjelaskan apa saja tentang ssd sebenarnya cukup simple. Karena fungsi ssd sama seperti hard disk, yaitu menyimpan data. Namun, kalau dikaji lebih dalam ada banyak pertanyaan yang akan muncul terkait teknologi komputer satu ini.
Apa saja pertanyaan yang sering muncul dalam percakapan netizen mengenai ssd? Kalau anda penasaran silahkan lanjut baca di bawah ini. Mungkin saja kebetulan anda salah satu orang yang mencari informasi mengenai ssd juga.
1. Apa itu ssd?
Solid state drive atau ssd merupakan teknologi baru yang mana merubah piringan cakram menjadi kepingan memori yang berfungsi sebagai media penyimpanan.
2. Apa kelebihan ssd?
Ssd memiliki kecepatan read and write yang sangat cepat dibandingkan hdd konvensional.
Keunggulan kedua, teknologi hardisk ssd lebih hemat daya karena konsumsi listrik yang lebih rendah dibandingkan hardisk konvensional.
Ssd bisa dipakai untuk main game dan membuka aplikasi berat, seperti photoshop, atau premier.
Ssd memiliki bobot yang lebih ringan. Cocok dipasang pada laptop terbaru.
Lebih lanjut baca artikel yang telah saya tulis lengkap mengenai kelebihan dan kekurangan SSD .
3. Kenapa ssd lebih cepat dari hdd?
Karena ssd tidak memiliki komponen mekanik yang berupa piringan yang berfungsi sebagai media baca tulis data komputer. Ssd ibarat flash disk yang dioptimasi jauh lebih baik.
4. Berapa harga ssd?
Harga ssd beragam, tergantung seberapa besar kapasitas dan tipe yang ssd yang ingin dibeli.
Paling murah ssd bisa didapatkan dengan hargai di bawah 250 ribu, dan paling mahal ada yang sampai 30 jutaan lebih.
5. Apa saja tipe ssd?
Ssd dibedakan menjadi berdasarkan jenis slotnya, yaitu slot sata, msata, m2, nvme, atau pcie. Teknologi terbaru ssd yaitu bernama intel optane. Merupakan generasi ssd terbaru yang punya kecepatan 5 kali lebih cepat daripada ssd pada umumnya.
6. Berapa umur ssd?
Umur ssd bisa panjang, kalau pemakaiannay tidak sering dipakai untuk write. Makanya fungsi utama ssd biasanya lebih dikhususkan untuk dipakai install operation system saja.
7. Ssd merek apa yang bagus?
Berdasarkan informasi yang saya dapatkan inilah beberapa rekomendasi ssd terbaik yang bisa anda dapatkan di pasaran.
1. Sandisk extreme pro ssd.
2. Samsung ssd 850 pro.
3. Crucial mx300.
4. Toshiba ocz tr150.
5. Intel ssd 530.
6. V-gen solid state drive sata 3.
7. Transcend sata iii 6gb/s ssd370s.
8. Adata premier pro sp900.
Sumber :: my-best.id
Akhir kata
Demikian beberpa pertanyaan yang sering ditanyakan orang di forum mengenai ssd. Semoga anda tidak bingung lagi mengenai segala hal tentang ssd.