Lakukan Hal Berikut Saat Sosial Media Kamu Down
Apa yang dilakukan saat sosial media down?
mrfdn - di twitter sedang ramai tiga hastag ini
#facebookdown
#instagramdown
#whatsappdown
Keren yah twitter bisa menginfokan hal-hal yang dialami orang dengan begitu cepat. Sebagai salah satu sosial media yang paling ringan_-menurut saya_, menyebarkan informasi di melalui twitter bisa sangat cepat.
Konsep twitter adalah ketika seorang memposting sesuatu, kemudian itu ditanggapi banyak oleh orang lain di twitter, maka seketiga sebuah kata atau beberapa kata bisa menjadi viral.
Biasanya viral dengan pemberian hastag di depannya.
Untuk lebih jelasnya, kamu bisa nonton film “ralph break the internet” yang telah tayang beberapa bulan yang lalu. Di sana kamu akan menemukan beberpa konsep sosial media dalam bentuk animasi yang keren abis.
Menggunakan sosial media, tidak selamanya lancar, terkadang sosial media juga mengalami down.
Apa itu sosial media down?
Down maksudnya ketika server yang mana tempat situs sosial media tersebut susah untuk diakses. Mungkin kamu pernah menemukan facebok atau instagram susah untuk diakses, itu tandanya servernya sedang down.
Lama waktu down mungkin tidak berlangsung lama. Hanya beberapa jam saja. Sehingga bisa kembali melakukan aktivitas browsing di sosmed.
Kenapa sosial media bisa down?
Down bisa terjadi karena beberapa hal seperti ::
1. Maintenance atau perbaikan internal yang dilakukan oleh admin sosial media
2. Adanya pembaruan fitur sosmed
3. Jaringan internet yang lambat
Apa yang dilakukan saat down?
Bagi kamu yang tidak suka mendapatkan moment di mana sosial media melambat, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan.
1. Cobalah untuk melakukan aktifitas offline
Misalnya, membaca buku, nonton tv atau bercerita bersama teman/kerabat di sekitar.
2. Install aplikasi VPN
Jika kamu mau mencoba untuk memaksakan diri untuk tetap mengakses sosial media-mu. Coba instal vpn di hp atau komputer mu, saya merekomendasikan Browsec VPN.
Ingat, setelah install VPN kamu akan bisa akses internet, namun setiap yang kamu lakukan dimata-matai oleh si pemilik jaringan vpn loh. Maka dari itu kamu mesti beli paket pro nya supaya aktivitas internet kamu tetap terjaga kerahasiaannya.
3. Main game
Buat kamu yang belum bisa lepas dengan hp, coba deh main game. Ada banyak game offline maupun online yang bisa kamu mainkan, seperti misalnya game Hago . Kalau server hago tidak lagi down, kamu bisa melakukan chat dengan para player di sana. Tentu menyenangkan bisa main game sambil chatting dengan playernya secara dua arah.
4. Lakukan refreshing, hidup bukan hanya untuk sosial media
Saatnya kamu lepaskan hp. Sadarlah bahwa kita hidup di dunia nyata. Jangan terlalu berlarut-larut sampai membuat status #instagramdown, #facebookdown, atau #whatsappdown, dan lain sebagainya..
Kita hidup di dunia nyata. Banyak hal yang bermanfaat yang bisa kita lakukan. Hidup ini bukan untuk sosial media saja. Tidak selamanya kita harus terhubung di dunia maya. Ingatlah kita hidup bersama orang lain sekitar.
5. Istirahat
Terakhir, pergilah tidur. Lupakan apa yang terjadi di dunia maya. Dengan beristirahat kamu bisa merefresh otak dan fisik kamu. Terutama mata, yang terlalu sering menatap layar gadget.
Jika tidak merawat kesehatan, bisa-bisa kena penyakit, malah merugikan diri sendiri.
Akhir kata
Ingatlah bahwa sosial media dibuat untuk kita bisa candu di dalamnya, bisa menggunakan aplikasi sosial media lebih lama. Sebagai mahluk sosial, kita hendaknya membatasi diri terhadap hal-hal yang berlebihan.
Jadi saat mendapatkan sosial media lagi down, kamu bisa tenang saja. Banyak hal yang bisa kamu lakukan selain browsing hal-hal di sosial media saat ini. Carilah kesenangan selain di sosial media.