Cara Savage Main Rafaela dengan Build Gear Terbaik

Rafaela hero support yang mematikan jika benar build gear-nya

mrfdn - Rafaela merupakan salah satu hero yang lama ada di mobile legends. Kemampuannya adalah menyembuhkan teman se-tim atau biasa juga disebut dengan istilah hero support.

Menurut sejarah Rafaela merupakan malaikat cantik yang mampu menyembuhkan apapun. Kedatanganya di Land of dawn adalah untuk memulihkan kedamaian di daratan tersebut. 

Kemampuan Rafaela

build rafaela mobile legends terbaru tersakit

Seperti biasanya, semua hero mobile legend dibekali standar dengan 3 skill. Namun tidak semua skill bisa disama ratakan oleh semua hero.

Bukan berarti skill 1 itu lebih tidak lebih baik daripada skill 2. Karena setiap hero itu beda-beda.

Skill 1 Rafaela (light of retribution)

Skill pertama Rafaela berguna untuk nemembakkan efek ke musuh sehingga darah musuh bisa berkurang. Dan memperlambat jalannya.

Skill 1 Rafaela ini cocok untuk menembak minion.

Jika bertemu dengan musuh, gunakan skill 1 sebagai skill untuk menyerangnya. Tapi jangan harap efeknya terlalu besar. Ya tergantung ke build item yang kita gunakan sih.
cara-main-rafaela-build-item-terbaik-terbaru-tersakit-savage-gg

Skill 2 Rafaela (holy healing)

Dengan kekuatan mage/magic yang dimilikinya Rafaela mampu membantu teman untuk menyerang dan mempertahankan nyawa.

Rafaela akan menambahkan darah kepada kawan jika barada pada area of affect-nya (aoe).

Skill menambah darah Rafaela ini bisa dilakukan dengan skill 2 atau tombol ke 2. Maka seketika teman akan bertambah darahnya, serta memberikan kecepatan berlari yang lebih cepat selama kurang lebih 1 detik.

Jadi ini sangat berguna jika sedang dalam crowd namun darah kita sekarat, maka Rafaela dan teman satu tim bisa cepat-cepat kabur dari lawan setelah mengeluarkan efek healing tersebut.

Skill 3 Rafaela (holy baptism)

pada skill ini Rafaela akan melakukan stunt pada musuh. Sehingga membuat nya berhenti sejenak bahkan jika musuh sudah sekarat efek skill 3 dapat langsung mematikan musuh.

Sehingga urutan untuk melakukan skill seperti ini

Skill 2 » Skill 1 » Skill 3

Tips main Rafaela

Jika Rafaela terbunuh oleh musuh, maka dia akan mengeluarkan efek pasif yang akan menembak balik ke musuh tersebut. Sehingga bisa jadi kalau kebetulan yang membunuh Rafaela memiliki darah yang sedikit maka dia akan ikut mati juga.

Efek ini tidak bisa dihindari oleh musuh.

Namun jika Rafaela mati karena ditembak turret, maka efek pasif ini tidak akan keluar menembak musuh.

Jadi jaga jarak dengan musuh, lalu ketahui kapan harus menyerang dan melakukan skill.

Emblem terbaik Rafaela

Gunakan custom mage dengan konfigurasi seperti berikut

  • Agility
  • Observation
  • Magic Worship

Build item terbaik Rafaela

Menurut saya ini item andalan yang cocok saya mainkan dengan Rafaela

  • Enchanted Talisman
  • Magic Shoes
  • Nectacle Of Durance
  • Lightning Truncheon
  • Blood Wings
  • Immortality

Battle spell untuk Rafaela

  • Healing : untuk memulihkan darah dan mana tim. Gunakan ini di saat kritis saja.
  • Flicker : untuk kabur dari musuh saat berada pada posisi terciduk.

Rekan satu tim yang cocok dengan Rafaela

Alucard
Karena Rafaela bagusnya dibawa roaming. Keliling bersama satu hero fighter. Nah, dengan alucard maka turret bisa dijaga dengan kerja sama yang baik.

Miya
Pasif Miya membuat serangan dasarnya lebih cepat sedangkan pasif Rafaela dapat mengejar musuh dengan mudah untuk dihabisi oleh Miya.

Akhir kata

build-item-rafaela-terbaik-terbaru-tersakit-savage-gg

Rekomendasi build item terbaik Rafaela mobile legends

Hero Rafaela ini mudah untuk dikuasai. Tidak membutuhkan skill movement tangan tertentu untuk bisa memainkannya.

Dengan efek menyembuhkannya, Rafaela sangat cocok untuk dibawa keliling map untuk membantu rekan satu tim.

Kalau anda user Rafaela, silahkan berikan tips terbaik anda di kolom komentar di bawah supaya kita semua bisa mendapatkan savage, maniac, legendary, gg, atau apalah istilah mobile legend itu.

nama-nama hero ml