7 Tips Membeli Kamera Bekas Berkualitas Biar Kamu Tidak Nyesel!

mrfdn author

Rafi

Tips membeli kamera bekas berkualitas biar kamu tidak menyesal!

mrfdn - Membeli barang bekas bukan suatu hal yang memalukan. Selama barang itu kita butuhkan fungsinya maka tidak ada salanya memiliki barang-barang bekas (used).

Di pasaran barang bekas yang berupa gadget selalu jadi incaran orang-orang.

Maklum saja kebutuhan orang berbeda-beda, dan stadar ekonomi orang juga beda-beda. Makanya memutuskan untuk membeli barang bekas adalah pilihan yang tepat.

tips-membeli-kamera-bekas-murah

Salah satu gadget yang paling banyak diicar orang adalah kamera.

Kamera digital bisa digunakan untuk berfoto ria bersama teman, atau sekedar menyalurkan hobi fotografi sendiri.

Bagi sebagian orang memiliki kamera bekas mungkin akan meragukan. Takut tertipu, harga kemahalan, pengetahuan spek kamera kurang dipahami, dan berbagai alasan lain.

Untuk itu supaya tidak ragu lagi membeli kamera bekas, ada beberapa hal yang bisa anda perhatikan sebelum membeli kamera bekas.

Simak 7 tips berikut supaya tidak salah beli kamera bekas

1. Pilih seller/penjual yang terpercaya dan cepat tanggap

Mencari kamera bekas memang hal yang sulit dibandingkan memilih smartphone bekas.

Anda harus jeli melihat dan memilih seller kamera bekas yang terpercaya.

Mereka harus memiliki reputasi yang tinggi dalam sejarah penjualannya. Lihat juga testimoni yang didapatkannya dari pembeli.

Jika anda membelinya melalui media sosial atau marketplace tanyakan juga ketersediaan barang yang kamu bidik.

Pastikan si penjual bisa lebih respon dalam menginformasikan barang-barangnya kepada anda.

2. Cek spesifikasi dan harga kamera

tips beli kamera bekas

Ini sangat penting, sebelum membeli kamera bekas, cek terlebih dahulu harga pasaran dari kamera yang akan kamu beli.

Bandingkan harganya dengan harga barunya.

Membeli barang bekas yang harganya mendekati kamera baru akan membuat kamu rugi.

Kamu tidak mau kan menerima barang bekas sedangkan harganya hampir sama dengan harga baru.

Selain itu cek juga spesifikasinya, lihat kelengkapan barang yang dia tawarkan. Seperti kardus kamera, kabel charger, baterai, lensa, dan garansinya.

Penjual yang baik adalah mereka yang menuliskan deskripsi dari barang yang dia jual.

Jangan hanya melihat barang yang dijual dari judulnya saja. Jika perlu tanyakan kembali atau konfirmasi lagi melalui pesan pribadi kepada si penjual tentang speksifikasi kamera bekas yang dijualnya.

Ini untuk meyakinkan anda barang yang akan anda beli itu sesuai keiinginan anda atau tidak.

3. Tanyakan garansi dan lama penggunaannya

Tips selanjutnya adalah pastikan kamera yang anda beli masih berlaku garansinya atau tidak.

Jika kamera yang akan anda beli memiliki garansi yang masih berlaku, maka biasanya harganya tidak jauh berbeda dengan harga barunya.

Sekarang pilihan anda mau beli yang baru atau yang bekas saja.

Selain itu periksa juga body kamera tersebut, lihat cacatnya di bagian mana saja. 

Kalau memang bodynya mulus, maka bisa anda tebus segera.

Saat anda memakainya nanti terlihat masih seperti baru. Seperti meminang janda yang masih hot gitu.. upss.. hahaha..

4. Apa kelengkapan dan bonus yang diberikan dari si penjual

Selain body kamera yang mulus, dan lensa yang masih bening, cobalah tanyakan bonus yang diberikan. Misalnya, kamera bekas orang yang sudah menggunakannya untuk foto landscape biasanya dilengkapi dengan L plate, atau strap kamera.

Bonus tersebut menjadi nilai tambah bagi anda, melihat harga L plate di pasaran tidak murah, maka ini menjadi keuntungan bagi anda.

Anda mendapatkan barang yang siap pakai dan lengkap.

tips beli kamera bekas

Lihat juga kelengkapan yang diberikan seperti baterai, charger, kardus, dan lain-lain. Suatu saat ketika anda hendak menjualnya, anda tidak akan kesusahan.

Setiap orang pasti ingin menginginkan barang yang lengkap bukan?

Meskipun itu barang bekas.

5. Saat transaksi, usahakan melakukannya dengan COD (cash on delivery)

Cash on delivery, atau bahasa gaulnya COD, merupakan hal yang patut diusahakan dalam transaksi jual beli kamera bekas.

Setelah anda menyetujui satu barang tertentu, lakukan janjian bersama si penjual barang untuk bertemu melihat barangnya secara langsung.

Kalau anda belum terlalu paham tentang kamera, ajak teman yang lebih paham tentang kamera untuk melakukan pengecekan.

Namun jika hal itu tidak memungkinkan maka kamu harus memastikan bahwa barang tersebut benar-benar dimiliki oleh si penjual.

Untuk langkah amannya lakukan dengan melakukan rekening bersama (rekber). 

Rekber bisa juga kamu lakukan dengan mejadikan salah satu toko online seperti Bukalapak, Tokopedia, dll. Karena uang yang ditransfer akan lebih aman.

Saya juga pernah melakukan jual beli lensa dengan cara seperti itu. Saya menemukan pembeli lensa saya lalu menggunakan toko online sebagai media rekber. Setelah barang diterima oleh pembeli, otomatis uangnya akan dikirim ke rek saya oleh pihak Bukalapak. Thanks. :)

Kasi catatan kepada si penjual mengenai packing barang yang anda inginkan untuk menjaga kamera sampai di tangan anda dengan aman.

6. Lihat barangnya dan lakukan pengecekan kembali

tips beli kamera bekas

Pengecekan kembali mengenai spek barang bisa kamu lakukan saat melakukan cod bersama penjual.

Periksa fungsi tombol-tombol kamera, layarnya, slot memori, dan port-port yang terdapat pada kamera.

Lalu yang paling utama adalah periksa kualitas foto yang dihasilkan. Lakukan beberapa test shot untuk melihat gambar. 

Jangan sampai terdapat jamur atau kotoran yang melekat pada sensor atau lensanya.

Periksa juga fungsi software kamera tersebut apakah masih normal atau tidak.

Sekali lagi, jika anda benar-benar masih awam dalam kamera ajak teman anda yang lebih paham tentang kamera.

Jika anda menemukan bagian yang tidak sesuai dengan spek yang diberikan, coba tanyakan kepada penjualnya.

Kalau anda mendapat kecacatan pada barang, anda bisa melakukan negosiasi barang atau membatalkannya.

7. Terakhir Jangan Lupa Beri Ulasan

Sebagai pembeli yang baik, tinggalkanlah ulasan anda mengenai barang yang anda terima.

Ungkapkan dengan sejujur-jujurnya pelayanan dan barang yang anda terima, jangan menuliskan ulasan yang berlebihan juga. Ini akan membuat reputasi bagi si penjual lebih terpercaya.

Akhir Kata

Nah itu dia 7 tips beli kamera bekas. Memilih kamera bekas sepertinya susah susah gampang.

Jika anda memang tidak paham dengan kamera, tanyakan terlebih dahulu kepada teman anda yang lebih paham.

tips-membeli-kamera-bekas-second-terbaik-dengan-harga-murah

Jangan lupa juga sesuaikan dengan dana yang anda miliki.

Dengan begitu anda akan puas memakai kamera yang telah anda beli, meskipun sebenarnya hanyalah kamera bekas. Semoga bermanfaat. :)

mrfdn author

Rafi

  • 15 year+ of Linux user.
  • 5 years+ blogger and web developer.

Jika artikel yang dibuatnya ternyata bermanfaat, support dengan cara

Baca juga