Tips Membuat Foto Tajam Dari Depan Sampai Belakang Infinity

mrfdn author

Rafi

Berapa diafragma yang digunakan untuk membuat foto landscape biar tajam semua dari depan sampai belakang (infinity)?

mrfdn - Terdapat pertanyaan yang sering ditemui ketika membuka-buka instagram akun foto-foto landscape.

Pertanyan mengenai teknis bagi pemula adalah sesuatu yang penting, karena ini nanti akan lebih memantapkan foto yang akan dibuatnya.

Dengan teknis yang matang maka akan pemula yang baru terjun di dunia fotografi akan memahami membuat foto sesuai keinginannya.

Salah satu pertanyaan yang sering muncul pada akun-akun instagram foto-foto landscape adalah berapa settingan f/ yang digunakan oleh fotografernya? Sebenarnya jika menguasai teknis fotografi dasar maka pertanyaan ini sudah gampang ditebak.

Perhatikan contoh foto di bawah.

tips-membuat-foto-tajam-dari-depan-sampai-ujung-belakang-infinity

foto landscape dengan fokus infinity

Anda akan lihat foto landscape dengan ketajaman gambar dari depan sampai belakang. Kira-kira menurut anda berapa f/ yang saya gunakan?

Saya menggunakan f/11.

Mengapa f/11?

F/11 pada fotografi landscape adalah bukaan diafragma yang ideal untuk membuat foto pemandangan. Ketajaman foto akan didapatkan mulai dari ujung depan sampai belakang.

Untuk mendapatkan foto yang tajam sebenarnya bukan hanya langsung kita mengatur f/ nya saja, tetapi juga harus melihat berapa jarak terdekat objek yang berada di depan kamera.

Sebenarnya ada cara yang mudah untuk menjadikan foto anda tajam mulai dari depan sampai belakang.

Atur fokus pada sepertiga bagian terdepan frame

Pertama, atur f/ stop antara f/11 sampai f/22. Lalu fokuskan pada 1/3 bagian terdepan yang masuk ke frame anda. Lalu jepret. Setelah itu coba lihat hasilnya, anda akan mendapatkan foto yang fokus mulai dari depan sampai belakang.

Teknik stacking foto

Cara lain untuk membuat foto tajam dari depan sampai belakang adalah dengan melakukan foto stacking.

Apa itu stacking?

Stacking adalah membuat foto yang sama dengan fokus foto yang berbeda-beda. 

Ini hanya dilakukan jika anda mendapatkan angle foto yang sangat ekstrim, yang membuat anda harus dekat dengan foreground dan harus mendapatkan ketajaman dari depan sampai belakang.

Cara menggunakan teknik stacking adalah pertama anda harus menggunakan tripod. Atur kamera agar tidak goyang. Atur f/ stop pada f/11 atau f/16.

Pada exposure pertama fokuskan pada foreground, biarkan saja bagian background menjadi buram karena out of focus.

Pada shot ke-dua putar fokus ke infinity, fokuskan pada backgroundnya. Setelah itu akan didapatkan dua buah foto, nanti anda bisa edit di photoshop dengan menggunakan teknik masking.

Untuk lebih jelasnya silahkan buka di youtube.

Akhir kata

Mendapatkan fokus pada foto sangatlah penting, terlebih jika anda fotografer landscape.

Foto yang fokus akan menjadikan orang yang melihat foto anda akan tertarik melihatnya semakin dekat. 

Terlebih jika foto anda telah cetak secara lebih besar. Detail-detail dari foto akan terlihat sangat baik. Serius.

Membuat foto tajam

mrfdn author

Rafi

  • 15 year+ of Linux user.
  • 5 years+ blogger and web developer.

Jika artikel yang dibuatnya ternyata bermanfaat, support dengan cara

Baca juga